Patroli di Jalan Trans Papua, Anggota TNI Tewas Ditembak KKSB


KumparanNews - Baku tembak antara TNI dengan Kelompok Kriminal Separatis Bersenjata (KKSB) kembali terjadi di Kabupaten Nduga, Papua. Dalam insiden ini, seorang anggota TNI tewas.

Kapendam XVII/Cendrawasih, Kolonel Infantri Muhammad Aidi, mengatakan baku tembak terjadi sekitar pukul 11.15 WIT. Saat itu, 12 anggota TNI berpatroli di Jalan Trans Papua.

“Satu orang anggota TNI atas nama Pratu Kasnum mengalami luka tembak di bagian punggung, pada saat proses evakuasi,” kata Aidi lewat keterangan tertulisnya, Senin (13/5).


Aidi mengungkapkan, jenazah Pratu Kasnum dievakuasi ke Rumah Sakit Chiritas menggunakan helikopter milik TNI. Rencananya jenazah Pratu Kasnum dipulangkan ke kampung halamannya di Aceh Selatan.

“Menggunakan pesawat Helli Bell ke Timika korban dinyatakan gugur pada pukul 13.00 WIT dalam perjalanan menuju ke RS Chiritas Timika, dan rencana besok akan di terbangkan ke rumah duka di Aceh Selatan,” ungkap Aidi.


Selain itu, Aidi mengungkapkan, TNI mengejar anggota KKSB di daerah perbukitan di Nduga. Sempat ditemukan bercak darah diduga bekas luka dari anggota KKSB.

Hingga saat ini, Aidi mengaku masih terjadi baku tembak di Nduga. Namun, TNI telah menguasai situasi.

“Hingga laporan ini diterima sekitar pukul 16.00 WIT masih terdengar suara tembakan namun belum didapatkan laporan lebih lanjut,” pungkasnya.

Komentar